KANDANGAN – Tim Pengawasan dan Evaluasi (Wasev) dari Staf Pusintelad yang dipimpin oleh Kolonel Kav Valian Wicaksono bersam tiga orang anggota kunjungi Komando Distrik Militer (Kodim) 1003/Hulu Sungai Selatan (HSS) Jl. A. Yani Kandangan Kota Kecamatan Kandangan Kabupaten HSS. Rabu (13/9/23)
Kunjungan Tim Wasev dari Staf Pusintelad disambut langsung oleh Dandim 1003/HSS Letkol Inf Bayu Oktavianto Sudibyo bersama Dandim 1002/HST Letkol Kav Gagang Prawardhana, S.I.P., M.Han ruang transit Makodim 1003/HSS
Kunjungan tersebut bermaksud akan melaksanakan pengawasan dan evaluasi sejauh mana pelaksanaan program kerja yang dilaksanakan oleh Kodim jajaran Korem 101/Ant diantaranya Kodim 1003/HSS, Kodim 1002/HST, Kodim 1008/TBL dan Kodim 1001/Amt kususnya bidang Staf Intel sekaligus mengetahui kendala apa saja yang ditemui serta menyamakan persepsi agar kedepan bisa terlaksana dengan baik tugas pokok sebagai Staf Intel
Dalam keterangannya Dandim 1003/HSS mengucapkan selamat datang kepada Tim Wasev Pusintelad bersama rombongan yang telah berkenan berkunjung, ucapnya
Lebih lanjut dikatakan bahwa kunjungan dalam rangka melaksanakan Wasev ini tentunnya sangat bermanfaat bagi personel kususnya yang menduduki jabatan di Staf Intel, dengan mendapatkan arahan dan petunjuk dari tim Wasev, dengan harapan bisa dilaksanakan perbaikan dan meningkatkan kwalitas kinerja pada program kerja anggaran yang akan datang dan evaluasi program kerja yang sedang dilaksanakan, ucapnya
Baca juga:
Dandim 1003/HSS Ngopi Bareng Forkopimda HSS
|
Sementara itu ditekankan kepada pejabat Staf Intel agar bisa menyajikan produk produk program kerja anggaran secara baik dan terbuka sihingga apabila ada kesalahan ataupun perbedaan bisa dilaksanakan perbaikan dan penyamaan persepsi, tutupnya
Sementara itu Ketua Tim Wasev menambahkan bahwa kunjungan ke Kodim 1003/HSS ini akan melaksanakan kegiatan Wasev kepada Kodim jajaran Korem 101/Ant diantaranya Kodim 1003/HSS, Kodim 1002/HST, Kodim 1001/Amt dan Kodim 1008/Tbl yang terpusat di Kodim 1003/HSS secara bergantian, ucapnya
Adapun maksud dan tujuan kegiatan Wasev sendiri yaitu melaksanakan pengawasan dan evaluasi kegiatan Staf Intel jajaran Kodim dalam melaksanakan program kerja anggaran yang mana telah melaporkan ke Komando Atas, sehingga nantinya kedepan apabila ada kegiatan Pengawasan dan pemeriksaan (Wasrik) tidak ada lagi temuan dalam produk maupun pelaksanaan program anggaran, tandasnya.(pendim1003).